--> Skip to main content

KHAWATIR

KEKHAWATIRAN ADALAH ILUSI


Siapa yang tidak pernah khawatir di dalam hidupnya? Perasaan khawatir adalah pintu masuk bagi energi negatif untuk membuat diri kita tidak berdaya.

Perasaan khawatir yang berlebihan hanya menunda penyelesaian masalah yang sedang kita hadapi. Energi negatif yang ditarik oleh rasa khawatir akan menciptakan semakin banyak masalah baru.
Jadi, perasaan khawatir adalah pertanda bahwa kita sedang menarik semakin banyak masalah-masalah baru ke dalam hidup kita.😊

Semakin kita khawatir, semakin tak berdaya pikiran kita, semakin gelap jalan hidup yang kita inginkan. Tidak ada kekuatan di dalam diri yang sangat khawatir dan takut. Hidup kita tidak kuat karena perasaan khawatir kita sudah menguras semua kekuatan yang kita miliki. Jadi, tidaklah perlu untuk mengkhawatirkan hal-hal sepele yang mungkin sedang dihadapi. Fokuskan hidup dengan rasa syukur atas apa-apa yang dimiliki saat ini, jangan fokus pada kekurangan.
Perbaiki semua kekurangan dengan percaya diri dan disiplin yang tinggi.😁😊🙏🏻☝🏻

Kebiasaan berdoa dan menyerahkan diri kepada Tuhan adalah cara terbaik agar hidup kita tidak digerogoti oleh energi negatif. Berdoalah terus-menerus untuk mendapatkan sukacita, kegembiraan, kepercayaan diri, dan rasa syukur atas kehidupan yang sedang kita jalani. Menghilangkan semua kekhawatiran dan percaya bahwa Tuhan pasti membantu kita adalah kekuatan untuk menemukan solusi terbaik.

Keluh-kesah dan kekhawatiran di sepanjang  hidup hanya akan menarik semakin banyak krisis dan masalah ke dalam hidup kita. Jadi, mulai hari ini, jangan lagi berpikir, berbicara, merasa tentang hal-hal yang tidak menguntungkan hidup Anda.

Bila energi negatif terus-menerus menggerogoti hati dan pikiran kita, maka kita akan kehilangan kemampuan untuk menemukan jalan keluar dari hal-hal yang kita khawatirkan. 😊

Kerjakan saja apa yang bisa dikerjakan saat ini, dan semua hal yang tidak bisa ditemukan cara atau jalan keluarnya, serahkan kepada kehendak Tuhan, menyerahlah di jalan Tuhan, lalu berpikir optimis dan percaya diri untuk meminimalkan rasa khawatir.
Kerja keras untuk membuat diri terorganisir di dalam energi positif haruslah dilakukan dengan sepenuh hati dan tanpa henti.



Jangan pernah membiarkan pikiran, emosi, dan getaran negatif mengalir di dalam diri secara terus-menerus. Energi buruk dihasilkan dari semua perasaan-perasaan yang membuat diri kehilangan rasa syukur dan kepercayaan diri.🙏🏻😁☝🏻

Setiap hari miliki kesadaran dan keyakinan untuk memancarkan getaran energi positif di semua aspek kehidupan yang dijalani.
Selalu optimis dan mampu melihat kebaikan di dalam diri setiap orang. Ketika kita melihat hal-hal negatif di dalam diri orang lain, maka kita sedang mengundang masalah ke dalam hidup kita.

Biarkan setiap orang menjadi dirinya sendiri, kita tidak perlu atau tidak penting untuk mengurusi diri orang lain yang tidak sesuai dengan hati nurani kita. Tugas kita yang paling penting adalah mengurusi diri kita agar selalu positif dan penuh rasa syukur dengan kehidupan yang kita miliki.🙏🏻😁

Tidak seorang pun yang bisa menyuruh Anda untuk tidak khawatir, hanya Anda sendirilah yang mampu menghentikan perasaan khawatir Anda. Kesadaran Anda untuk lebih percaya diri, lebih bersyukur, dan lebih berterima kasih kepada Tuhan dengan kehidupan yang Anda jalani akan menguatkan Anda.

Kesadaran Anda bahwa perasaan khawatir hanya meningkatkan kegelisahan, ketakutan, kepanikan, kebosanan, dan hilangnya kepercayaan diri, akan membuat Anda untuk lebih hebat dalam upaya menghentikan semua perasaan khawatir Anda. 🙏🏻😁☝🏻

Jadi, kesadaran Anda akan membuat Anda menghadapi kehidupan dengan optimis dan penuh percaya diri menuju masa depan yang lebih hebat.🙏🏻😊☝🏻

Tuhan memberikan kelimpahan, kemakmuran, keindahan, kebaikan, kedamaian, dan kelembutan kepada setiap orang. Sekarang, bagaimana kita sadar untuk mengelola pikiran dan perasaan kita agar tidak mengkhawatirkan sesuatu, serta setiap saat bersyukur dan rendah hati dengan kehidupan yang kita miliki. Kemampuan menyesuaikan diri dengan kehendak Tuhan dan penyerahan total atas semua hasil yang kita inginkan kepada Tuhan, akan mengurangi perasaan khawatir kita.☝🏻😁

Kesulitan selalu ada saat pikiran tidak terkendali dan rasa syukur berkurang. Kesulitan selalu ada saat kita tidak mampu melihat kekuatan dan keberuntungan yang kita miliki. Kesulitan selalu ada saat kita tidak mampu bersukacita dengan yang kita miliki. Kesulitan selalu ada saat kita tidak yakin bahwa bantuan dari Tuhan sudah sangat dekat. Jadi, perasaan khawatir adalah produk dari pikiran negatif dan produk dari jiwa yang kurang memiliki rasa syukur dengan kehidupannya.☝🏻😊😊😊

Kebahagiaan hanya datang ke pikiran yang memiliki keindahan dan kebaikan tanpa batas.

Gajah dipelupuk mata tidak keliatan tapi balok diseberang lautan keliatan jelas, kesalahan diri sendiri tdk pernah dilihat tapi kesalahan orang lain tampak jelas dimatanya. 😁😁

AKU ORA OPO OPO, Amien, Astungkara, Swaha, Namaste, Rahayu3x, shadu3x, om santhi3x om
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar