--> Skip to main content

LUKA

BELAJAR DARI SEBUAH LUKA  


Kita pasti memiliki KENANGAN yang penuh luka dari kejadian yang cukup memilukan dalam HIDUP.
Seperti dipisahkan dengan orang-orang terkasih, hubungan yang berakhir, dihianati, menerima perlakuan dan kata-kata KASAR dari orang lain, dan menghadapi kejadian BURUK lainnya. Kejadian yang terjadi seolah-olah tidak dapat DITOLAK, karena memang akan selalu ada gesekan di antara hubungan kita dengan sesama.

Namun menumpuk semua rasa sakit dan marah itu di dalam hati hanya akan membuat hidup kita terasa semakin PAHIT.
Dengan kesabaran n ketekunan kita akan dapat KELUAR dari situasi itu dan mengambil pelajaran yang berharga dari semua kejadian itu

Kita selalu dapat menarik pelajaran melalui setiap PERKARA yang kita alami. Kadang keadaan membiarkan kita merasa sakit untuk mengingatkan kita untuk lebih bersyukur dan juga mengajar kita untuk bertumbuh semakin KUAT
Asalkan kita sendiri tidak mudah untuk PUTUS ASA


Bekas LUKA yang kita miliki akan mengingatkan kita untuk semakin berhati-hati, mengajar kita dari sebuah kesalahan, dan menjadi bukti bahwa, bila kita dapat BERSABAR suatu saat kita mampu BANGKIT dari keadaan itu.
Dengan bekas luka di masa lalu yang kita miliki, kita juga dapat menjadi lebih mengerti dan berempati dengan LUKA yang dialami orang lain.

Luka dapat menjadi motivasi untuk bangkit dari keadaan yang kurang baik. Bawalah segala rasa marah, kepahitan, dan sakit hati yang kita terima dari orang lain kedalam kantong celana, lalu buanglah ke tong sampah, agar hidup kita lebih TENTRAM

Hanya dengan kesabaran serta ketekunan untuk memperbaiki segala keadaan dan memulai yang baru dengan lebih BAIK. Serta sanggup mengubah LUKA yang kita alami menjadi berkat buat hidup kita maupun orang lain, dan sanggup mengubah sakit yang kita rasakan menjadi sukacita yang tak terbatas.

Selalu INGAT bahwa.............. BADAI PASTI BERLALU
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar